Tangerang Selatan, 19 Januari 2025 – Fakultas Hukum, Ilmu Sosial, dan Ilmu Politik (FHISIP) Universitas Terbuka menyelenggarakan Rapat Tinjauan Manajemen (RTM) pada tanggal 19–22 Januari 2026 dengan mengusung tema “Dari Evaluasi Kinerja Menuju Akselerasi: Menyatukan Langkah Menggapai Program Studi Unggul.” Kegiatan ini menjadi forum strategis dalam mengevaluasi capaian kinerja tahun sebelumnya sekaligus merumuskan langkah percepatan untuk mencapai program studi unggul di lingkungan FHISIP.

RTM dibuka secara resmi oleh Dekan FHISIP, Dr. Meita Istianda, S.IP., M.Si., yang menegaskan bahwa RTM bukan sekadar agenda rutin tahunan, melainkan ruang refleksi strategis. “RTM merupakan ruang refleksi terhadap capaian IKU, bukan hanya target angka, tetapi juga ukuran substantif kinerja yang berdampak pada output dan akreditasi yang akan diraih. Dalam menjawab tantangan transformasi digital, seluruh SDM FHISIP harus adaptif dan mengubah mindset dalam mengoptimalkan pemanfaatan teknologi,” ujarnya.
Arahan Rektor Universitas Terbuka, Prof. Dr. Ali Muktiyanto, S.E., M.Si., menjadi penguat arah kebijakan akademik tahun 2026. Rektor menekankan pentingnya keseimbangan antara penguatan tridharma perguruan tinggi dan pengelolaan Pendidikan Tinggi Terbuka dan Jarak Jauh (PTJJ) yang bermutu.

Hari pertama RTM juga diisi dengan pemaparan capaian kinerja tahun 2025 dan proyeksi 2026 oleh jajaran dekanat, serta sosialisasi Rencana Strategis (Renstra) FHISIP dan kebijakan terbaru Permendiktisaintek. Diskusi berlangsung dinamis dan partisipatif, mencerminkan komitmen bersama untuk menyelaraskan target fakultas dengan kebijakan nasional dan standar akreditasi nasional maupun internasional.
Pada hari kedua dan ketiga, fokus kegiatan diarahkan pada tindak lanjut Audit Mutu Internal (AMI), finalisasi laporan kinerja, serta penyusunan program kerja tahun 2026–2027 oleh seluruh program studi dan subbagian. Setiap unit mempresentasikan rencana kerja yang terukur dan berbasis indikator kinerja, yang kemudian dibahas secara konstruktif dalam sesi umpan balik dan penyempurnaan.

Kegiatan ditutup dengan penyampaian rekomendasi hasil RTM serta penegasan komitmen bersama untuk mengimplementasikan program kerja yang telah disusun. Melalui forum ini, FHISIP menegaskan langkah kolaboratif dan terstruktur dalam meningkatkan mutu, akuntabilitas, serta daya saing program studi sebagai bagian dari upaya berkelanjutan menuju predikat program studi unggul.


