Prodi Menyapa : Buka Mata Administrasi Bisnis UT “Kurikulum Baru dan RPL” Rabu, 5 Maret 2025 Pukul 13.30 WIB

[UNDANGAN UNTUK SEMUA MAHASISWA ADBI UT]

Halo teman-teman Mahasiswa Administrasi Bisnis UT! 👋

Kami dengan senang hati mengundang teman-teman semua untuk hadir di acara Buka Mata Administrasi Bisnis UT 2025 yang akan diadakan pada:

🗓 Rabu, 5 Maret 2025
🕒 Pukul 13.30
🔗 sl.ut.ac.id/bukamataADBI2025

Ini adalah kesempatan untuk teman-teman bisa langsung bertemu dosen ADBI:

Ibu Sarah Fadilla S.Pd., M.A.B. (Dosen ADBI UT)
Bapak Setyo Kuncoro, S.S., M.A. (Kaprodi ADBI UT)
Abdurrahman Rahim Thaha, M.A.B. (Dosen ADBI UT)

Kita akan membahas tentang Kurikulum Baru dan RPL, Jangan sampai ketinggalan, ya!

Acara ini juga jadi ajang silaturahmi dan diskusi langsung antara mahasiswa dan dosen, jadi pastikan kamu bergabung dan berpartisipasi aktif!

Sampai jumpa di acara nanti, teman-teman! Mari kita mulai semester ini dengan langkah yang mantap dan persiapan yang matang! 💪

🚨 Segera siapkan pertanyaan dan pastikan koneksi Anda stabil.

Saksikan rekamannya di UT FHISIP CHANNEL

 

 

 

Strategi Sukses dalam Menempuh Pendidikan & Shorinji Kempo di PON XXI Aceh 2024

Seputar Universitas Terbuka
Topik : Bincang Mahasiswa Berprestasi “Strategi Sukses dalam Menempuh Pendidikan & Shorinji Kempo di PON XXI Aceh 2024”
Narasumber : Sheilla Nurhaliza (Mahasiswa Prodi S1 Ilmu Administrasi Bisnis UT Jayapura)
Penyiar: Eka Ardhinie

Selasa, 04 Februari 2025 09.30 – 10.30 WIBB
Studio UT Radio
P2BAM
Universitas Terbuka
Pondok Cabe, Tangerang Selatan

Saksikan Rekamannya di UT TV Channel

 

SNBP 2025 Universitas Terbuka, 2 Prodi FHISIP di 2 UT Daerah

Universitas Terbuka (UT) menegaskan dukungannya terhadap pelaksanaan Seleksi Nasional Penerimaan Mahasiswa Baru (SNPMB) Tahun 2025 dengan membuka peluang bagi siswa berprestasi melalui Seleksi Nasional Berdasarkan Prestasi (SNBP). Program SNBP ini memberikan kesempatan kepada siswa SMA/SMK/MA untuk masuk perguruan tinggi negeri menggunakan nilai rapor dan prestasi akademik dan non-akademik.

Dua Program Studi FHISIP Universitas Terbuka di 2 UT Daerah terdaftar di SNBP 2025

  • UT Denpasar (Provinsi Bali) : S1 Administrasi Bisnis (FHISIP) dengan kuota 25 orang
  • UT Medan (Provinsi Sumatera Utara) : D-IV Kearsipan (FHISIP) dengan kuota 25 orang

Pengisian PDSS oleh Sekolah: 06 — 31 Januari 2025
Pendaftaran SNBP: 04 — 18 Februari 2025

Info Resmi

Tutorial Radio Mata Kuliah : ADBI4211 – Manajemen Risiko dan Asuransi “Risiko Eksternalitas dan Strategis” Narasumber : Sarah Fadilla, S.Pd., M.A.B. (Dosen Prodi Administrasi Bisnis FHISIP UT)

Tutorial Radio Mata Kuliah : ADBI4211 – Manajemen Risiko dan Asuransi
Topik : Risiko Eksternalitas dan Strategis
Narasumber : Sarah Fadilla, S.Pd., M.A.B. (Dosen Prodi Administrasi Bisnis FHISIP UT)
Penyiar : Marisha Riana

Rabu, 13 November 2024 09.30 -10.30 WIB
Studio UT Radio P2BAM Universitas Terbuka Pondok Cabe, Tangerang Selatan

Tutorial Radio Mata Kuliah : ADBI4211-Manajemen Risiko dan Asuransi “Risiko Keuangan dan Operasional” Narasumber : Sarah Fadilla, S.Pd., M.A.B. (Dosen Prodi Administrasi Bisnis FHISIP UT)

Tutorial Radio Mata Kuliah : ADBI4211-Manajemen Risiko dan Asuransi “Risiko Keuangan dan Operasional”
Narasumber : Sarah Fadilla, S.Pd., M.A.B. (Dosen Prodi Administrasi Bisnis FHISIP UT)
Penyiar : Pratama Miswa

Rabu, 16 Oktober 2024 11.00 -12.00 WIB
Studio UT Radio P2BAM Universitas Terbuka Pondok Cabe, Tangerang Selatan

 

Penandatanganan Kerja Sama FHISIP-UT dengan Universitas Krisnadwipayana

Empat program studi pada Fakultas Hukum, Ilmu Sosial, dan Ilmu Politik Universitas Terbuka (FHISIP-UT) melakukan penandatanganan kerja sama dengan dua program studi pada Fakultas Ilmu Administrasi (FIA) Universitas Krisnadwipayana (UNKRIS) yang dilaksanakan pada tanggal 24 September 2024.


Dalam kesempatan ini yang hadir pada acara penandatanganan kerja sama dari pihak UNKRIS yaitu Prof. Dr. Drs. Budi Supriyatno, MM, M.S (Ketua Senat dan Guru Besar FIA), ⁠Dr. Ade Reza Hariyadi, S.IP., M.Si (Dekan FIA), ⁠ Catarina Cori, S.AB., M.Si (Wakil Dekan 3 FIA), Anisa Pramitasari, S.Sos, M.Si (Kaprodi Administrasi Publik), ⁠Kiky Setyawati, S.Sos, M.Si (Ketua Penjaminan Mutu FIA), serta ⁠Pretty Failasufa A, SIA, MA (Sekretaris Penelitian dan Pengabdian Masyarakat FIA).


Program studi yang terlibat dalam kerja sama ini adalah Program Studi Ilmu Administrasi Negara, Ilmu Administrasi Bisnis, D3 Perpajakan, dan S1 Perpajakan. Sedangkan dari pihak UNKRIS ada dua program studi yaitu Administrasi Publik dan Ilmu Administrasi Bisnis. Kesepakatan dalam kerja sama ini dengan berkolabirasi dalam penyelenggaraan pendidikan, penelitian, pengabdian kepada Masyarakat, dan Merdeka belajar kampus Merdeka.

Dekan FHISIP-UT memberikan sambutan berharap kekuatan yang dimiliki ada pada FHISIP nantinya dapat di-sharing dengan cara bermitra dalam program tutorial online, penelitian kolaborasi, serta yang berkaitan dengan tri dharma perguruan tinggi. Sedangkan sambutan dari Dekan Fakultas Ilmu Administrasi UNKRIS menimba ilmu dalam terkait dengan pelaksanaan pendidikan jarak jauh di UT sehingga dapat menjadi bekal untuk pelaksanaan tri dharma perguruan tinggi di Fakultas Ilmu Administrasi UNKRIS. Selain itu, kerja sama ini diharapkan dapat membuka kesempatan lebih luas dalam kolaborasi pelaksanaan tri dharma perguruan tinggi melalui berbagi pengalaman dan kesempatan sehingga tercipta sinergi yang kuat melalui kerja sama yang produktif, inovatif, dan berkontribusi untuk kemajuan bersama.